Opera Browser, bisa nonton youtube tanpa iklan

Siapa sih yang tidak memakai youtube?
Aplikasi layanan video yang memiliki jutaan koleksi dan tidak akan pernah habis untuk dijelajahi.



Berbagai tema video ada.
Mau ini ada, ingin itu ada. Semua ada...

Tidak heran jika youtube menjadi rujukan kebanyakan pengguna internet ketika mencari sebuah video. 


Iklan di video

Nah...
Karena youtube bisa diakses gratis, kitapun disuguhkan iklan di video yang sudah memenuhi ketentuan untuk menayangkan iklan.

Tak heran, jika video dengan views banyak ada iklannya.

Bisa satu atau dua di awal video dan diakhir juga ada.
Pengalaman menonton kurang enak. 
Apakah anda merasakannya?

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menghilangkan gangguan iklan :
  • Langganan youtube premium
  • Menggunakan ads blocker

Langganan premium bisa menjadi solusi bagi anda jika mempunyai dana cukup setiap bulannya. Untuk biaya per bulan kurang lebih 70ribuan dan ada juga paket untuk beberapa orang.

Mengingat kita lebih sering menonton youtube, ada baiknya berlangganan seperti ini. Karena hampir semua tontonan ada di sini.

Tapi bagi yang tetap ngotot menoton secara gratis, ada pilihan selanjutnya, yaitu menggunakan pemblokir iklan.
Atau Ads blocker.

Gunakan browser opera untuk memblokir iklan

Bagi pengguna opera browser, pembuat aplikasinya sudah menyertakan pemblokir iklan secara default. Jadi tidak perlu instal extention lagi.
Langsung pakai.


Bagi yang belum punya, silahkan download dulu browser-nya.
Kemudian untuk mengaktifkan ads blocker langkahnya sebagai berikut :
  • Klik di pojok kanan atas browser, yang ditunjukan panah merah.
    Selanjutnya akan muncul jendela baru
  • Scroll ke bawah dan cari "Block ads", aktifkan.

Selesai...
Sekarang menonton youtube jauh lebih sepi iklan.

Lho kok jauh lebih sepi?
Dari pengalaman saya, masih ada beberapa iklan yang tayang. Tetapi tidak masalah, karena iklannya singkat dan sedikit.

Ya, sebagai pengguna gratis bagi saya itu sudah cukup sekali.

Kita juga harus mengerti, kalau youtube menayangkan iklan agar penggunanya bisa menonton berbagai video dengan gratis.

Dan banyak juga lho konten kreator yang akhirnya mendapatkan pemasukan gede gara-gara videonya banyak ditonton.

Darimana mereka mendapatkan bayaran?
Dari iklan yang tayang.

Jadi...
Tidak apalah kalau ada iklan, lagian kita bisa menikmati layanan youtube gratis.

Iklan menjadi penghidupan banyak orang

Yang terlihat selama ini, pengguna youtube tidak terlalu keberatan dengan tayangan iklannya, karena bisa di lewati setelah beberapa detik.
Walaupun ada iklan yang sama sekali tidak bisa di skip.

Mereka masih menerima.
Asalkan pihak youtube bisa mengelola dengan baik, iklan tidak menjadi masalah bagi penikmat video.

Dan mungkin sudah anda tahu kalau iklan menjadi sumber pemasukan bagi banyak konten kreator di youtube.
Di Indonesia banyak banget malah.

Setiap bulan, penghasilan lumayan sudah masuk ke rekening mereka.

Semakin banyak konten kreator, pengangguran berkurang kan?
Mereka ada kesempatan untuk berkreasi dan akhirnya mendulang uang tanpa perlu bekerja secara formal.
Menjadi karyawan atau bekerja dengan orang lain.

Nah...
Tidak ada salahnya melihat tayangan iklan. Lagian kebanyakan bisa diskip kok. Dengan melihat iklan, anda membantu youtube terus berkembang dan bisa membayar jutaan pemilik channel yang ada di sana.


Baca juga ya :

Post a Comment for "Opera Browser, bisa nonton youtube tanpa iklan"