Ini Dia Tempat Cari Subtitle Film Yang Lengkap

Biasanya ketika menyedot film dari internet, terjemahan ke bahasa Indonesia jarang langsung terisi.

Solusinya adalah kita harus mencarikan "subtitle" agar film yang ditonton tersebut bisa dimengerti jalan ceritanya.


Caranya gimana?
Tentu saja susah jika tidak ada koneksi internet 


Cari disini!!

Intinya hanya ada satu cara mencari subtitle ini, yaitu meminta bantuan dari mesin pencari google. Tapi nanti akan saya berikan alternatif yang lain..

Google

Misalnya film yang ingin dicari subtitlenya adalah "the rundown".

Untuk mendapatkan subtitlenya, cukup ketikkan pada kolom pencari google kata-kata ini
  • "the rundown subtitle indonesia"
  • Atau jika jago bahasa inggris, tinggal ganti saja kata "indonesia" dengan "inggris"
Hasilnya pun akan banyak sekali ada, tinggal pilih saja deh salah satu website. Ukuran subtitlenya kecil kok, dibawah 100 kb. 

Jadi caranya adalah ketik judul filmnya disambung dengan subtitle dan kata indonesia, ini agar terjemahan yang kita dapat dalam bahasa indonesia.

Mudah kan?

Nah itu adalah mencari dari google secara langsung. Jika melakukan cara ini, anda akan bisa mendapatkan subtitle-nya diberbagai situs.

Banyak pilihan tentunya..


Subcene

Ini dia favorit saya untuk bergerilya subtitle.

Sepanjang pengalaman, situs ini sangatlah lengkap dan pilihan bahasanya buanyakk sekali. Sangatlah mudah berpetualang disini.

Caranya adalah :
  • Masuk ke situs "subscene.com"
  • Ketikkan subtitle yang dicari
  • Pilih mana yang cocok.
Nah, selesai sudah..
Jangan lupa di download ya!!

Tips penting!!


Pertama

Biasanya, subtitle yang di download dari berbagai situs di internet itu kadang tidak pas. Omongan sama tulisannya kejar-kejaran.

Jadi anda harus teliti dalam memilihnya, jangan sampai mendapatkan subtitle yang malah membuat tidak nyaman ketika menontonnya.

Silahkan baca tips mencari subtitle yang pas dengan membaca artikel dibawah ini..
Baca : "Cara mencari subtitle yang pas dengan mudah"


Kedua

Untuk membuat subtitle tampil pada film, hasil download-annya harus diekstrak terlebih dahulu.

Setelah diekstrak :
  • Geret subtitlenya yang berformat "srt" ke player movienya.
  • Caranya adalah klik dan tahan file srt, bawa ke playernya dan lepaskan.
  • Setelah itu subtitle akan muncul dilayar. 

Agar lebih mudah, gunakanlah player "VLC".

Ini player sangatlah gampang dioperasikan dan tidak ribet. Subtitle-pun langsung muncul seketika dan tidak pernah ada masalah.

Bagi anda yang bingung cara ekstrak file, silahkan baca dilink ini :
Baca : " Cara mengekstrak file yang berformat winrar"

Selamat mencoba ya dan semoga terbantu.....


Baca juga :

Post a Comment for "Ini Dia Tempat Cari Subtitle Film Yang Lengkap"