Tidur di Malam Hari Harus Dalam Keadaan Gelap lho...

Dulu ketika kecil, saya tidak terbiasa tidur gelap-gelapan. Lampu kamar mesti melek semalaman mengawasi.

Ya, karena cerita-cerita pembangkit takut dilempar teman-teman jahil. Mau tak mau, nyala lampu dijadikan penjaga tidur.



Kemudian beranjak ke kelas 4 SD, mulai mencoba tidur tanpa lampu.
Mengapa?
Karena ada anjuran menghemat listrik. 

Jadi dicoba saja. 
Lagian ketika tidur, kita tidak melakukan apapun selain memejamkan mata bukan?? Jadi cahaya lampu tidak diperlukan.
#Lampu ini mampu memberi perintah kepada banyak orang lho

Mendapatkan tidur yang lebih berkualitas

Ternyata dalam gelap, tidur lebih pulas dan saat bangun di esok hari, badan lebih enak. Merasa jauh lebih bugar.

Jika dibandingkan saat masih memakai lampu, pas bangun mata agak sakit. Mungkin karena langsung terpapar sinar lampu.

Setelah tidur dalam gelap, saya tidak mengalaminya. Mata mempunyai waktu menyesuaikan diri sedikit demi sedikit dengan cahaya di sekelilingnya.
#Mengapa kita melihat pesawat dahulu kemudian baru mendengar suaranya??


Diterapkan terhadap anak

Kemudian ketika buah hati yang pertama hadir, dua hari pertama kami selalu tidur dalam sorot terang sinar lampu.

Ketika bangun pagi badan kok pegal, tidur juga kurang nyenyak.
Selain itu si adik sering rewel dan menangis.

Hari ketiga, lampu saya matikan.
Hanya menggunakan lampu tidur yang samar.

Eh, si adik tidur lebih pulas dan menangis hanya ketika mau minum susu. Tidak setiap saat seperti dua hari sebelumnya.
Kamipun merasa lebih bugar pas bangun pagi.

Sampai sekarang si kecil terbiasa tidur dengan penerangan minim. Jika lampu tidak mati, ia susah tidur. Karena memilih bermain kesana kemari.

Dan...
Seketika lampu dimatikan, dia langsung meloncat ke kasur dan terlelap bersama kami dalam tidur yang nyaman dan enak.
#7 ciri-ciri kalau anda sudah benar-benar tertidur


Ada hormon yang aktif ketika gelap

Perlu diketahui bahwa ketika tidur dalam gelap, tubuh mengeluarkan suatu hormon. Namanya "melatonin". 
Hormon inilah yang membuat tidur lebih lelap dan nyenyak.

Dikutip dari kompas.com, melatonin berfungsi
  • Mengetahui saat bagi kita untuk tidur dan bangun, 
  • Berfungsi mengatur irama jantung. 
  • Selain itu, melatonin juga berfungsi untuk mencegah kanker, penyakit jantung dan menurunnya fungsi otak.
Nah, sebaiknya kita tidur dalam keadaan gelap. Selain lebih sehat, juga membantu mengurangi pemanasan global dan lebih menghemat energi..

Gunakan lampu tidur 

Jika belum terbiasa tidur dalam gelap total, gunakan lampu tidur. Sekarang ada kok lampu yang dicolokkan ke usb.
Itu lho, dicolokkan ke charger smartphone.

Harganya murah meriah.

Sinarnya tidak terlalu terang.

Bisa ditempatkan di pojok ruangan agar cahanya tidak mengganggu tidur, membuat mata silau. Yang penting kita masih bisa melihat sekitar.
Nah, tidurpun lebih nyaman.

Atau bisa membeli lampu tidur yang lebih bagus.
Bisa beli online.


Bentuknya macam-macam lho.
Unik-unik juga.

Silahkan deh pilih mana yang disukai dan selamat menggunakannya untuk tidur. Rasakan istirahat yang lebih maksimal.

Oh ya...
Ada satu lagi.

Jangan bergadang ya.

Kalau sudah bergadang sampai lewat jam 11 atau 12 malam, bangun pagi biasanya kurang bugar. Karena tubuh kurang mendapatkan waktu istirahat.
Jadi, tidurlah yang baik. 
7-8 jam.

Kitapun merasakan badan yang lebih bugar dan siap diajak bekerja seharian dari pagi sampai malam. Salam sehat.

Baca juga ya :

Post a Comment for "Tidur di Malam Hari Harus Dalam Keadaan Gelap lho..."