Peran Vital Sebuah Waduk

Waduk adalah sebuah danau buatan manusia yang dibuat dengan tujuan-tujuan tertentu. Fungsi waduk ini sangatlah vital bagi kehidupan masyarakat.

Petani pastinya sangat diuntungkan..



Tapi bukan hanya para petani saja lho..

Banyak orang atau pihak yang diuntungkan dengan dibangunnya waduk. Kehidupan mereka berjalan lebih mudah dan kesulitan akan air bisa ditanggulangi.


Apa saja fungsi atau tujuan dibuatnya sebuah waduk? 

Inilah beberapa fungsi penting/vital dari sebuah waduk.


1. Pencegah banjir

Air hujan yang turun tidak akan langsung mengalir ke rumah-rumah warga karena air akan banyak dialirkan ke waduk.

Disana ditampung dulu..

Ketika ada airnya sudah berlebih, barulah dialirkan sedikit demi sedikit ke sungai sehingga debitnya bisa dikontrol.

Kemudian pas musim kemarau, air yang ditampung dalam waduk bisa dimanfaatkan untuk banyak hal, sehingga persediaan air tetap terjaga..

Jadi dengan mengatur aliran air ketika hujan, air yang berlebih bisa disimpan dan ketika musim panas bisa digunakan lagi untuk tujuan yang lain.


2. Sumber air bersih

Waduk bisa menjadi sarana untuk menyimpan cadangan air bersih bagi masyarakat sekitarnya. Air merupakan kebutuhan pokok dari setiap makhluk di dunia ini, jadi kita harus menjaganya agar tetap tersedia.

Cara menyimpannya yaitu dengan danau buatan ini.

Biasanya waduk dibuat pada lahan yang sangat luas dan dalam, sehingga ketika musim hujan banyak air yang bisa ditampungnya.

Cadangan air yang tersimpan ini bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sarana air bersih.
ilustrasi waduk

Air bersih adalah kebutuhan yang penting bagi manusia.

Jalur perpipaan bisa dipasang dari sini dan disambungkan ke setiap rumah tangga yang ada. Ribuan orang bisa terlayani dan membuat kehidupan berjalan lebih mudah dan menyenangkan.


3. Tempat wisata

Waduk bisa dijadikan tempat rekreasi atau wisata, ini tentu bisa menambah pemasukan daerah dan menyediakan lapangan kerja bagi masyarakat sekitar.

Wisata yang ditawarkan biasanya wisata air, seperti :

  • Perahu dayung
  • Perahu motor untuk berkeliling bagi pengunjung
  • Wisata memancing dan sebagainya.
Masyarakat disekitar sana juga bisa membuat warung makan ikan bakar atau ikan goreng. Sajian seperti ini pastinya membuat para pengunjung tergoda dan tidak ragu untuk merogoh koceknya demi memuaskan hasrat akan ikan lezat.

Para penduduk setempat-pun mendapatkan kesempatan berusaha yang lebih.

Mereka juga bisa berjualan hal lain seperti cinderamata, makanan ringan, minuman atau yang lainnya.

Kesejahteraan merekapun terangkat.


4. Mata pencaharian

Para warga disekitar waduk bisa memanfaatkannya untuk memelihara ikan dan ini bisa menambah kesejahteraan mereka.

Peluang kerja tercipta, uangpun bisa masuk..

Ikan yang dibudidayakan tentu saja ikan air tawar, seperti nila, bawal, patin dan sebagainya. Udang pun bisa.

Pemerintah bisa turut andil.

Memberi pelatihan dan modal, membuat masyarakat semakin bergairah, sehingga mereka bisa memiliki pekerjaan yang tetap.


5. Sumber air pertanian di musim kemarau

Volume air yang tertampung dalam waduk sangatlah banyak dan inilah yang dimanfaatkan ketika musim kering datang.

Air yang dulunya seret sekarang sudah ada solusinya.

Para petani tidak takut lagi akan gagalnya panen.

Padi yang mereka tanam bisa tetap mendapatkan suplai air setiap waktu walau hujan sedang enggan untuk turun.

Air merupakan komponen vital bagi petani agar padi yang mereka tanam bisa menghasilkan gabah dengan volume maksimal.

Tidak hanya untuk padi.

Pertanian lain seperti jagung, kacang, palawija tetap tumbuh dengan hijaunya karena mendapatkan asupan air yang cukup. Para petani pun senang bukan kepalang karena hasilnya sawahnya sangat menggembirakan.


6. Sumber listrik

Air yang jatuh dari ketinggian pada waduk sanggup untuk memutar kincir air yang dipasang dibawahnya.

Apa yang terjadi selanjutnya?

Kincir ini menggerakkan generator dan akhirnya timbulah arus listrik yang siap dikirim ke setiap rumah warga disekitar.

Ini adalah salah satu sumber energi bersih.

Energi bersih adalah energi yang tidak membuang karbon dioksida atau asap ke udara. Dalam proses pembangkit menggunakan air, tidak ada zat buang berbahaya yang sanggup merusak kualitas udara yang kita hirup.

Apalagi sekarang banyak negara berlomba menyediakan energi bersih.

Dan keuntungan sangat berpihak di negara kita karena dikarunia musim penghujan yang hadir dalam cukup lama.

Saat musim hujan, air bisa ditampung sebanyak-banyaknya dan limpahan airnya bisa dibuang ke sungai tapi sebelumnya digunakan untuk memutar kincir air. Energi bersih pun bisa diperoleh dan sungai tetap mengalir dengan debitnya yang normal.


Mendatangkan banyak manfaat

Banyak pihak yang diuntungkan dengan dibangunnya sebuah waduk, kehidupan menjadi lebih mudah dan menyenangkan.

Pembangunan waduk di daerah kering sangatlah perlu.

Air hujan bisa ditampung dan tidak terbuang percuma.

Kemudian genangan air ini bisa memicu vegetasi atau tanaman untuk tumbuh dengan subur di sekitarnya.

Ketika tanaman semakin banyak, kesempatan air untuk meresap ketika hujan jauh lebih besar dan ini semakin menambah persediaan air dalam tanah. Air ini pun bisa dimanfaatkan warga lebih lanjut untuk kepentingan yang lain.

Nah mengingat peran penting dari waduk diatas, maka kita juga harus menjaga waduk agar tetap asri dan bersih sehingga akan terus memberikan manfaat baik bagi semuanya..


Baca juga :

Post a Comment for "Peran Vital Sebuah Waduk"